Katya sudah dua tahun aja...aaaak ~
Bulan Februari adalah bulan kelahiran Katya, my first born. Dan tahun ini Katya genap berumur dua tahun. Satu tahun lagi bertambah dari tahun lalu, yang disertai beragam milestone yang dicapainya. Katya tumbuh sehat walafiat, jadi anak yang penyayang, penuh rasa ingin tahu, berani mencoba hal baru, dan penuh perhatian. Meskipun Katya cenderung slow to warm up tapi kalau sudah kenal langsung nempel. Dia jadi anak yang periang, mudah tersenyum dan tertawa, membuat hati hangat.
Hal yang paling terlihat dari Katya di usia dua tahun ini adalah kemampuan dia berbicara. Dia sudah lancar berbicara (kecuali untuk huruf S, L, dan R yang masih disebut menjadi huruf Y), mampu menceritakan apa yang dia lihat, menceritakan apa yang dia lihat di buku, menjawab pertanyaan, menyampaikan keinginannya, bahkan protes terhadap kelakukan Ibu atau Bapaknya ... haha. Terkadang kami sampai bengong mendengar dia tiba tiba nyeletuk, ngikutin kata kata yang pernah kami lontarkan. Bahkan Katya sudah mulai bernyanyi. Lagu-lagu yang sering kami nyanyikan sejak dia bayi satu persatu mulai dinyanyikan oleh Katya, meskipun masih patah patah. Dia akan tersenyum senang berhasil bernyanyi yang kami apresiasi dengan tepuk tangan memberi semangat. Katya benar benar menyerap apa yang ia dengar dan lihat. Ini selalu jadi pengingat bagi kami orang tuanya agar selalu memperhatikan tindakan kami di depan Katya. Tentu saja kami ingin Katya meneladani hal hal baik dari kami sebagai orang tua.
Katya sudah memiliki jadwal harian sejak bayi, yang masih berlangsung sampai hari ini. Katya punya jadwal tidur, mandi, makan, main dan lain lain yang ia lakukan setiap hari. Hal ini sangat mengurangi badmood pada Katya, juga pada kami. Saya jadi bisa merencanakan berbagai macam hal dengan mempertimbangkan jadwalnya Katya. Less panic dan less cranky. Hal ini juga membuat Katya jadi anak yang lumayan tenang, ia jarang ngamuk-ngamuk tidak jelas, cenderung lebih mudah ditenangkan jika ia nangis-nangis. Hanya saja memasuki usia dua tahun ini Katya memang jadi lebih banyak mau, dan mau melakukan segala sesuatu sendiri. Yang menurut kita - orang dewasa yang tidak sabaran ini - yang maunya serba cepat, hal itu jadi agak menjengkelkan apalagi kalau sudah harus buru-buru dan membuat semuanya jadi berantakan. Tapi, memang begitulah anak usia dua tahun kan ya. Sudah mulai menunjukkan ke-aku-annya. Pelajarannya mulai naik tingkat. Ingin melakukan lebih, ingin eksplore lebih lagi. Maka kami sebagai orang tua yang harus memahami kebutuhannya, lalu memfasilitasinya. Saya berdoa diberikan kesabaran dan kemudahan dalam mendampingi Katya.
Saya ingin mengapresiasi usaha saya dan pak suami dalam membesarkan Katya sampai dua tahun ini. Meski tidak selalu mudah, tapi kami belajar dan melaluinya dengan baik. Menjaga ketat grafik pertumbuhan Katya agar tidak merosot, menjaga kesehatannya dan memenuhi kebutuhannya telah menjadi bagian dari keseharian kami. Pak suami berhasil menjadi Bapak yang sangat dekat dengan anaknya. Katya sangat senang berada di dekat Bapaknya, lengket banget. Dan saya sangat mensyukuri hal tersebut. Semoga kedekatan Katya dengan kedua orang tuanya menjadikan Katya percaya diri, punya self esteem yang baik dan bisa terbuka dengan orang tuanya sampai kapanpun.
Sebentar lagi insyaallah anak kedua kami akan lahir, adiknya Katya. Katya sudah kami sounding akan punya adik. Kebetulan Katya tertarik dengan bayi, dia senang melihat bayi. Dan punya sepupu yang baru lahir juga, jadi dia punya gambaran seperti apa adik bayi. Semakin hari dia semakin perhatian dengan adik bayi yang ada di dalam perut Ibu. Tidak pernah absen menyapa adik bayi, cium cium perut Ibu sambil manggil adik bayi lalu bilang "sehat sehat ya adik bayi" ~ Ya Allah terharu akuuuu...
Semoga perjalanan kami mengasuh dua anak besok diberikan kemudahan dan kelancaran. Meskipun pasti akan semakin menantang dan permasalahan yang akan dihadapi semakin beragam dan dinamis. Semoga kami selalu bisa melewatinya huhu *gandeng tangan Pak suami*
Sekali lagi, selamat bertambah usia anakku sayang Katya. Semua doa baik buat Katya. Semoga Katya terus tumbuh sehat, kuat, cerdas, jadi hamba Allah yang taat. Ibu dan Bapak love you Katya 😘
No comments:
Post a Comment