Sunday, July 21, 2013

Selamat Datang 23 Tahun

Happy birthday to you

Happy birthday to you

Happy birthday…Happy birthday…Happy birthday to you

Nah…lho kok malah nyanyi sendiri,

Well hari ini saya akan mengucapkan selamat datang angka 23, angka yang tidak sedikit tapi juga tidak banyak :D

Mengingat hari ini tanggal 22 dan umur 23, saya jadi ingat ucapan seseorang yang pernah mengatakan “tahu tidak kalau angka 22 dan 23 itu selalu berdampingan, tidak bisa dipisahkan, akan selalu berdekatan, sambil memperlihatkan halaman buku yang sedang dia baca. Halaman 22 dan disampingnya halaman 23”. Bukan apa-apa saya hanya jadi kepikiran saja ketika menuliskan angka-angka itu.

Pada suatu rabu pagi di tanggal 22 Juli 23 tahun yang lalu lahirlah aku kedunia di sebuah rumah sakit, yang disambut oleh rasa bahagia ibu dan bapak yang melihat anak pertamanya lahir dengan selamat. Ibu bilang karena saya lahir dipagi hari dan disambut sinar mentari yang cerah maka wajahku cerah, selalu terlihat ceria dan mudah sekali tersenyum dan tertawa. Ah…ibu selalu saja senang mendengar apa yang disampaikannya walaupun  mungkin ini hanya karangan ibu saja untuk menyenangkan putrinya. Mungkin karena itu juga saya sangat suka matahari :D

Saya tumbuh dilingkungan yang baik, dengan keluarga yang penuh cinta kasih. Tetangga-tetangga dan teman yang baik. Salah satu hal yang saya syukuri. Selain itu banyak hal yang patut untuk disyukuri, bahkan setiap inci dari hidup saya adalah harus disyukuri. Masih diberikan nikmat hidup dalam islam, kesehatan dan berkumpul bersama keluarga adalah hal yang tidak bisa tergantikan.

Saya dalam usia ini masih memerlukan banyak hal untuk dipelajari, untuk mendapat pemahaman yang lebih baik tentang segala hal yang berhubungan dengan seorang manusia. Berharap dari tahun ke tahun semakin tumbuh menjadi pribadi yang lebih baik.

Terima kasih atas semua doa yang dipanjatkan untuk saya. Terima kasih tuk ibu dan bapak yang telah mendampingi saya sampai usia ini, selalu mendukung dan memberikan doa terbaiknya dalam munajatnya. Saya tahu kalian tidak minta banyak dan saya telah berjanji untuk memberikan yang terbaik untuk kalian.

Semoga saya bisa diberikan kesempatan untuk dapat memberikan lebih banyak hal positif ke ligkungan dan orang–orang sekitar saya. Dan berkesempatan mewujudkan mimpi-mimpi saya. Amiiin :)

2 comments:

  1. Tulisan yang bagus, sajak yang sederhana tapi enak di bacanya serta tak lupa banyak pesan moral yang terselip di setiap bait kata-katanya..

    ReplyDelete